Polsek Lahewa Dihiasi Papan Bunga Pada Hari Ulang Tahun Bhayangkara Ke 75
- analisapost
- 2 Jul 2021
- 1 menit membaca

Nias Utara, Analisa Post | Halaman Polsek Lahewa di hiasi papan bunga yang meriah untuk menyambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang Ke-75 jln Pancasila No:1 Kelurahan Pasar Lahewa. Kamis (01/07/2021)
Kapolsek Lahewa Ipda Hesena Ziliwu.S.H.,M.H. mengatakan dalam menyambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara Polsek Lahewa melaksanakan kegiatan Yustisi dan tetap menghimbau kepada masyarakat agar mematuhi prokes untuk memutus mata rantai Covid-19,yang telah melanda negri ini.
Ipda Hesena Ziliwu.S.H.,M.H yang terus berjuang mendukung mensukseskan program kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo,M.Si,"Menjadikan Polri sebagai Instansi yang prediktif, responsibilitas, transparansi dan berkeadilan (PRESISI) di Tengah tengah masyarakat.

Kegiatan yang dilaksanakan Kapolsek Lahewa dan personil merupakan bagian dari Program POLRES NIAS dalam rangka menyambut HARI BHAYANGKARA Ke 75 Tahun 2021.
Pada moment menjelang HARI BHAYANGKARA Ke 75 Tahun 2021 ini, Kapolsek Lahewa berharap semoga Polri semakin baik kedepan nya dan dapat melaksanakan serta Mensukseskan Tugas tugas Negara dan Program Pemerintah dengan baik terutama dalam Penanggulangan Memutus Penyebaran Wabah Covid 19 demi Menciptakan Situasi Aman dan Kondusif di Tengah tengah Masyarakat.(Red/Lase)
Comments