top of page

Melangkah Bersama di Tahun Kedua: Rapat Kerja dan Perayaan HUT PPDFI Komwil Sulut

MINAHASA UTARA - analisapost.com | Perkumpulan Penyandang Disabilitas Fisik Indonesia Komisariat Wilayah Sulawesi Utara (PPDFI KOMWIL SULUT) menggelar Rapat Kerja Tahunan ke-2 yang dirangkaikan dengan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-2 PPDFI KOMWIL SULUT serta HUT ke-1 PPDFI Komisariat Daerah (KOMDA) Kotamobagu dan Kota Bitung. Kegiatan ini berlangsung meriah dan penuh makna, menegaskan komitmen PPDFI dalam mempererat solidaritas antar pengurus dan anggota.

Rapat Kerja dan Perayaan HUT PPDFI Komwil Sulut
Rapat Kerja dan Perayaan HUT PPDFI Komwil Sulut (Foto: Dokpri)

Ketua Umum PPDFI KOMWIL SULUT, Pdt. Renald Tanamal, S.Th., M.Pd., yang juga juru bicara Organisasi Penyandang Disabilitas (OPDis) Sulawesi Utara, menyampaikan bahwa rapat kerja ini bukan sekadar seremonial tahunan, tetapi merupakan upaya untuk mendekatkan diri antara pengurus di berbagai tingkatan. Rapat tersebut juga berfungsi untuk merumuskan program kerja selama setahun ke depan, dengan penekanan pada kebersamaan dan pembenahan administrasi lembaga, termasuk pendataan dan pelaporan ke Kesbangpol di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.


Selain merumuskan program kerja, rapat ini juga menghasilkan pencapaian penting, yaitu pembentukan dua Komisariat Daerah (KOMDA) baru: KOMDA Minahasa Utara dan KOMDA Kepulauan Sangihe. Dengan demikian, PPDFI KOMWIL SULUT kini memiliki lima KOMDA, menambah jumlah dari yang sebelumnya hanya tiga.

Ketua Umum PPDFI KOMWIL SULUT, Pdt. Renald Tanamal, S.Th., M.Pd.
Ketua Umum PPDFI KOMWIL SULUT, Pdt. Renald Tanamal, S.Th., M.Pd. (Foto: Dokpri)

Ketua Umum juga mengapresiasi kehadiran seluruh KOMDA yang telah memberikan kontribusi nyata dalam kegiatan ini. Para Ketua KOMDA yang hadir di antaranya Susianti Massi (KOMDA Kotamobagu), Agnes Masoh (KOMDA Kota Bitung), Leonardo Taawoeda (KOMDA Kota Manado), Clara Tarore (KOMDA Minahasa Utara), dan Jhon Janis (KOMDA Kepulauan Sangihe).


Sementara itu, HUT ke-1 PPDFI Kota Manado dijadwalkan akan dilaksanakan pada bulan September mendatang, menambah rangkaian perayaan yang penting bagi organisasi ini.(angsatanamal)

Comentarios


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya