Sidoarjo, Analisa Post | Anggota DPRD Propinsi Jatim, Achmad Amir Aslichin yang kerap di panggil IIn Jumat Kemarin datang dalam undangan Jaringan Masyarakat yang bertempat di Sekretarian Dekesda jalan.Erlangga no 67.Sidoarjo. Jumat (05/03/2021)
Sebagai wakil rakyat sudah seharusnya mendengar keluhan masyarakat. Memang tidak semua bisa terpenuhi minimal ada tanggung jawab secara politik untuk itu lah para wakil mempunyai waktu untuk mendengar aspirasi rakyat.
Sebelum acara dimulai, awak media Analisa Post sempat berbincang santai dengan mas IIN dan mengatakan," agenda hari ini menampung aspirasi masyarakat sesuai aturan kesehatan,"
"Disamping itu pembangunan infrastruktur akan diteruskan dan jalan rusak yang berada diprovinsi Jatim tinggal dikerjakan." Tegasnya
Dalam Penyerapan Aspirasi Masyarakat Masa Reses 1 Tahun 2021 bersama para seniman dan budayawan Kabupaten Sidoarjo, hampir semua pelaku seni dan budayawan hadir. Mereka juga diberi kesempatan untuk menyampaikan uneg - uneg salah satunya ada yang minta dibuatkan Perda Budaya.
Perlu diketahui gedung Dekesda sebelumnya adalah gedung sekolah, tetapi sekarang sudah berubah fungsi. Selama 25 tahun para seniman berharap di berikan wadah tempat berkarya berupa gedung. Namun baru 2 tahun baru terujud.(Che)
Comments