top of page
Gambar penulisanalisapost

Mahasiswa UPN: Marketplace E-Baya Inovasi Menarik Bersaing Secara Digital

SURABAYA - analisapost.com | Seiring berjalannya perkembangan teknologi, banyak Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) mengeluh merasa dirugikan dengan adanya e-commerce yang membuat usaha semakin sepi karena telah tergantikan oleh perkembangan teknologi.

E-BAYA (E-Commerce Surabaya) rancangan platfom marketplace
E-BAYA (E-Commerce Surabaya) rancangan platfom marketplace (Sumber: AnalisaPost)

Hal inilah yang membuat dua mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jawa Timur, Andreas Benaya (23082010025) dan Nalendra Fadila Saskara (23082010036) Fakultas Ilmu Komputer prodi Sistem Informasi dalam tugas final mata kuliah Pengetahuan Bisnis dengan Dosen pengampu mata kuliah Pengetahuan Bisnis, Seftin Fitri Ana Wati,S.Kom,M.Kom membuat inovasi marketplace yang disebut 'E-BAYA'.


"E-BAYA (E-Commerce Surabaya) merupakan terobosan baru dimana rancangan platfom marketplace yang menyediakan layanan untuk UMKM guna membantu mengatasi masalah agar bisa bersaing secara digital," ujar Andreas, Jumat (22/12/23)


"Platform ini menampilkan toko UMKM dan barang yang dijual di toko sehingga memudahkan calon pembeli untuk melihat barang yang sedang dicari apakah ada di toko tersebut atau tidak," jelasnya.


Hal yang sama juga disampaikan Nalendra Fadila Saskara. Ia menambahkan," untuk sistem kerja dari platform E-BAYA adalah pembeli dapat melihat toko terdekat yang berada disekitar. Di dalam toko itu terdapat nama toko, nama barang, waktu atau layanan toko tersebut. Sehingga calon pembeli dapat datang dan mencari langsung apa yang dibutuhkan," imbuhnya yang disampaikan kepada awak media AnalisaPost.

Andreas Benaya dan Nalendra Fadila Saskara Fakultas Ilmu Komputer prodi Sistem Informasi
Andreas Benaya dan Nalendra Fadila Saskara Fakultas Ilmu Komputer prodi Sistem Informasi (Foto: Div)

"Tujuan platform marketplace ini adalah, membantu UMKM dalam bersaing di era digital. Selain itu memberikan peluang untuk menggaet pasar yang lebih luas dan mempermudah calon customer menemukan barang yang sedang mereka cari disekitar area mereka,"ungkapnya.


Oleh karena itu kata Nalendra, e-commerce menjadi salah satu solusi guna memudahkan pelaku usaha terutama UMKM kembali bangkit dan mereka akan memberikan bantuan berupa sosialisasi maupun pelatihan-pelatihan bagi para pelaku UMKM untuk terus berkembang. (Dna/Che)


Dapatkan berita pilihan serta informasi menarik lainnya setiap hari dan ikuti berita terbaru analisapost.com di Google News klik link ini jangan lupa di follow.

Comments


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya