Liziyyannida Bersama Apotik Sae Sadaja, Siap Layani Masyarakat Serta Memberikan Layanan Edukasi
- analisapost
- 7 Jan 2022
- 1 menit membaca
SUMENEP - analisapost.com | Apotik Sae Sadaja yang berlokasi di sebelah barat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Moh. Anwar Sumenep dan berada tepat di depan kantor Pemerintah Daerah Kabupaten Sumenep. Terus melakukan inovasi dan peningkatan pelayan kepada masyarakat.

Apotik Sae Sadaja yang dipimpin langsung oleh Liziyyannida, S.Farm. Apt ini diresmikan sejak tahun 2020. Dan sejak itu berkontribusi dalam GeMa CerMat yaitu Gerakan Masyarakat Cerdas Menggunakan Obat.
Gerakan tersebut dilakukan agar masyarakat cerdas dalam menggunakan obat dan tidak menyalahgunakan apalagi penggunaan obat yang salah. Hal ini agar tidak terjadi efek samping yang berbahaya. Dengan penggunaan obat yang tepat dapat memaksimalkan kinerja obat. Oleh karena itu, demi memaksimalkan gerakan tersebut apotik Sae Sadaja menyediakan pelayanan konsultasi obat secara gratis.
"Kami menyediakan pelayanan konsultasi obat secara gratis. Apabila masyarakat memiliki keluhan atau pertanyaan terkait dengan obat yang terdiri dari obat yang dapat dibeli tanpa resep dokter. Mereka bisa bertanya melalui DM Instagram apotik Sae Sadaja atau kontak yang sudah tertera di postingan Instagram apotik kami," ucap Liziyyannida.
Sejak awal Januari tahun 2021. Apotik Sae Sadaja mulai bisa melayani masyarakat selama 24 jam. (Luf)
Comments