top of page
Gambar penulisanalisapost

KSAL Laksamana M.Ali Resmikan Gedung Baru Pascasarjana Universitas Hang Tuah

SURABAYA - analisapost.com | Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali,SE.,MM.,M.Tr Opsla hari ini meresmikan Gedung Baru Pascasarjana sekaligus penandatanganan prasasti gedung baru Pulau Mangudu Universitas Hang Tuah (UHT) Rabu, (17/5/23) yang berlokasi di jalan Arif Rahman hakim 150 Keputih Surabaya.

Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali,SE.,MM.,M.Tr Opsla
Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali,SE.,MM.,M.Tr Opsla saat meresmikan Gedung Baru Pascasarjana (Foto: Div)

Gedung berlantai 5 di Kampus Laut Biru akan digunakan untuk menjadi pusat tempat penelitian dan pengembangan akademik iptek kelautan sekaligus tempat menampung dan ruang berkumpulnya para cendikiawan ilmu Pascasarjana kelautan.


Usai pengguntingan pita di depan pintu masuk utama gedung, dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti gedung, dengan didampingi rombongan yang terdiri dari anggota Ketua Pembina Bidang Umum Yayasan Nala, Ketua Pengurus Yayasan Nala, ketua Pengawas Yayasan Nala, Rektor Universitas Hang Tuah, Wakil Rektor 1-3, Kepala LL Dikti VII Wilayah Jatim, para undangan mitra perguruan tinggi Surabaya, berkenan meninjau langsung keberadaan sarana dan prasarana yang dimiliki Gedung Pulau Mangudu.


Dalam hal ini mewakilkan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali,SE.,MM.,M.Tr Opsla, Rektor UHT Laksda TNI (Purn) Prof.Dr.Ir.Supartono,MM.,CIQar menyampaikan bahwa,"dalam rangka optimalisasi pelaksanaan tugas dan fungsi gedung Pascasarjana secara kesinambungan, diperlukan adanya sinergisitas sebagai sarana pelaksanaan maupun fungsi administrasi,"ujarnya saat jumpa pers.


Hal yang sama disampaikan oleh Ketua Pengurus Yayasan Nala, Laksda TNI (Purn) Kentri Basuki,M Si.,(Han).,CHMPRP.

Ia berharap dengan adanya gedung Pascasarjana dan fasilitas tersebut akan meningkatkan profesionalisme dan kemampuan para mahasiswa sehingga mampu menjawab tuntuan tugas dimasa mendatang baik individu maupun teamwork.


Dengan kemampuan yang semakin terasah dan mampu beradaptasi kemajuan teknologi yang ada, kata Kentri Basuki, maka pencapaian peningkatan profesionalisme bisa tercapai.(Dna)


Dapatkan update berita pilihan dan berita terkini setiap hari dari analisapost.com

50 tampilan0 komentar

Bình luận


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya