top of page
Gambar penulisanalisapost

Kondisi Terminal Yang Perlu di Perhatikan

Diperbarui: 14 Des 2021

KUDUS - analisapost.com | Kantor terminal wisata Bakalan Krapyak di kecamatan Kaliwungu Kabupaten Kudus, Senin 13/12/21 terlihat kebersihannya kurang diperhatikan. Sampah yang berserakan di areal parkir kendaraan roda empat menimbulkan pemandangan yang tidak nyaman dan tidak enak di pandang mata.

Foto : Roy

Kota Kudus yang terletak di pesisir pantai utara provinsi Jawa Tengah terkenal dengan sebutan Kota kretek. Kota yang kental dengan kebudayaan religi dengan potensi wisata yang besar, sangat disayangkan ketika tempat ini terlihat kotor karena sampah berupa dus dan plastik tempat bekas makanan serta minuman rata-rata di bawa oleh peziarah wisatawan meskipun di sana terlihat ada tempat pembuangan sampah.


Saat awak media Analisa Post datang ke lokasi dan bertanya kepada salah satu pemandu wisata di lokasi setempat, mengatakan, "Dengan adanya terminal wisata, sangat memudahkan para wisata manca negara dan para turis lokal untuk datang." kata HS


"Selain itu sangat membantu pendapatan APBD serta membantu pertumbuhan perekonomian dari kota Kudus khususnya bagi karyawan dan para pekerja di terminal tersebut serta menambah pendapatan untuk upah harian buat ekonomi rumah tangga."ujarnya


Foto : Roy

Sementara itu terdapat di sisi lain untuk pendapatan dari masuknya bus wisata sangat memadai untuk APBD, serta membantu untuk oprasional wisata.


Tapi saat Analisa Post mengadakan wawancara dengan pengunjung sebut saja SK mengatakan, "terminal wisata tersebut sangat baik, dalam pelayanan serta sangat mendukung untuk berwisata di tempat tersebut. Tetapi sangat di sayangkan terminal ini seolah olah tidak ada perawatan di karenakan sampah ada di mana-mana." Ujarnya


Ini merupakan penilaian dari para pendatang wisata di kota kudus. Khususnya di terminal Babakan Kapyak Kudus, adanya penilaian dari pengunjung domestik. "Sangat di sayangkan terminal tersebut kurang perawatan dari pemerintah karena banyak sampah. Khususnya aparatur desa setempat yang mengelola terminal wisata." ujar salah satu pengunjung dari luar kota Kudus .


Berdasarkan pantauan Analisa Post membenarkan kawasan terminal kurang bersih. Seharusnya Pemerintah kota Kudus segera mengambil tindakan untuk bersih bersih bersama masyarakat. Selain itu terminal ini menjadi sumber wisata dan APBD kota Kudus.


Jika di lihat di sisi lain terutama sekitar terminal sangat ramai oleh pengunjung baik dari daerah sendiri dan dari luar Kota.


"Jika tidak ada perhatian khusus dari Pemerintah kota Kudus maka kemungkinan besar pengunjung akan merasa terganggu dengan adanya bau yang tidak sedap dari sampah yang berserakan dan dibiarkan begitu saja." tutur ibu Kekey yang datang dari luar daerah.


Kiranya Pemerintah kota kudus dapat memperhatikan serta menata tempat terminal wisata Bakalan Kapyak kudus. Semoga Pemerntah kota kudus memperhatikan kenyamanan terminal Bakalan Krapyak. (RS)

234 tampilan0 komentar

Comments


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya