top of page

Ketua KPU Bone Bolango Mengingatkan ASN Intens Mengecek NIK Pada Sipol

GORONTALO - analisapost.com | Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone Bolango Mengingatkan ASN Intens Mengecek NIK pada Sistim Informasi Partai Politik (SIPOL).

https://infopemilu.kpu.go.id/Pemilu/Cari_nik Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone Bolango mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) intens mengecek data diri di SIPOL KPU hingga tanggal 1 Oktober 2022.

Pasalnya saat ini semua parpol sedang mengisi data anggota parpol sebagai bagian dokumen persyaratan calon peserta pemilu 2024, ungkap Adnan B. Rahim "Masyarakat dapat melakukan pengecekan di SIPOL KPU setiap hari, karena sejak tanggal 15 sampai 28 September 2022 parpol sedang melakukan perbaikan dokumen persyaratan calon peserta pemilu dengan memasukkan data anggota partai politik. Takutnya hari ini tidak terdaftar, tetapi pada tanggal 28 September sudah terdaftar sebagai anggota parpol", jelasnya.


Hal ini perlu diseriusi oleh semua pihak, terutama bagi ASN yang telah didaftarkan tanpa sepengetahuan yang bersangkutan. Mengingat dengan batas yang ditentukan oleh KPU, maka semua harus mengecek NIK diri sendiri pada SIPOL KPU.


Beberapa nama ASN disinyalir terdaftar dalam keanggotaan Parpol. Anehnya, mereka tidak mengetahui jika NIK mereka dicatut dan didaftarkan sebagai anggota. Beberapa TPK sudah melaporkan kejadian tersebut ke KPU dengan menandatangani Surat Pernyataan.


Bagi yang terdaftar tetapi merasa keberatan, maka dapat mengisi tanggapan melalui menu tanggapan pada link atau sistim yang sama atau langsung mendatangi Kantor KPU di kabupaten/kota masing-masing," pungkasnya.(zebal)

Comments


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya