MANADO – analisapost.com | Irjen. Pol. Drs. Setyo Budiyanto, SH, MH, Kapolda Sulawesi Utara, mengungkapkan rasa terima kasih kepada masyarakat Kota Bitung dan Sulawesi Utara pada umumnya atas partisipasinya dalam menjaga kondisi yang saat ini telah kondusif.
"Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat Bitung, khususnya, dan dari beberapa daerah lainnya yang bersama-sama menjaga situasi yang saat ini sudah kondusif," ungkap Kapolda.
Kapolda Setyo Budiyanto menyoroti peran aktif tokoh agama dalam menjaga ketertiban masyarakat. "Terima kasih dan apresiasi kepada para tokoh agama yang sudah berkomitmen menjaga warganya dan tidak mudah terprovokasi dengan isu atau hoaks yang beredar," tambahnya.
Menurut pernyataan Kapolda, tokoh agama memiliki peran kunci dalam mempertahankan kedamaian dan keharmonisan di tengah masyarakat. Keberhasilan menjaga ketertiban ini juga merupakan hasil kolaborasi antara aparat keamanan, pemerintah, dan seluruh elemen masyarakat.
Kapolda Sulut menegaskan komitmen pihaknya untuk terus berupaya secara maksimal dalam menjaga situasi dan kondisi tetap aman di wilayah Sulawesi Utara. "Kami berusaha secara maksimal untuk menjaga situasi kondisi tetap aman dan tertib di wilayah Sulut yang sangat menghargai kehidupan bertoleransi," tegas Kapolda yang akrab disapa Tyo, seorang yang juga mantan Direktur Penyidikan KPK.
Kapolda Setyo Budiyanto menekankan bahwa bersama aparat keamanan akan terus bekerja keras demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat Sulawesi Utara(onal)
Comments