top of page
Gambar penulisanalisapost

Compac Fc Menang Telak Atas Sekolah Menengah Terpadu



Foto : istimewa

BOJONEGORO - analisapost.com | Setelah sekian lama vakum dari berbagai turnamen olahraga sepak bola yaitu "Compac Fc" adalah klub sepak bola dari Desa Cengkir Kecamatan Kepohbaru Kabupaten Bojonegoro.


Pembinaan klub compac fc dengan perlahan mencoba untuk membangkitkan semangat dan menumbuhkan kecintaan anak - anak muda terhadap olahraga sepak bola . Minggu (2/1/222).


Inisiator dan pembina Compac Fc perlahan mencoba bangkit dengan menggelar event berskala kecil yaitu pertandingan persahabatan, seperti yang di lakukan hari ini Compac Fc melakukan pertandingan persahabatan versus SMT (Sekolah Menengah Terpadu) Bojonegoro yang di gelar di Stadion Letjend H. Soedirman Bojonegoro.


Foto : istimewa

Pertandingan mulai babak pertama hingga pertadingan berakhir dengan skor 3 - 0 untuk kemenangan  Compac Fc.


Menurut keterangan dari pembina Compac Fc Bang Jhon,"bahwa pola permainan klub Compac Fc hasil bianaanya ini sangat bagus dan memuaskan, ini terlihat dari permainan mulai babak pertama anak - anak compak fc bisa menguasai alur permainan hingga peluit panjang dibunyikan sehingga dapat meraih kemenangan dengan hasil skor telak 3 - 0.ujarnya.


Tentang compac fc sudah beberapa kali melakukan pertandingan persahabatan dengan beberapa klub sepak bola yang ada di beberapa Kecamatan.

Foto : istimewa

Terutama klub sepak bola yang masih aktif, seperti Kecamatan Bourno, Kecamatan Balen, Kecamatan Kedungadem, dan Kecamatan kanor karena di masing - masing kecamatan tersebut ada desa yang anak mudanya masih aktif olahraga yakni sepak bola dan juga ada yang tidak aktif.


Tujuan di gelarnya pertandingan persahabatan ini bukan semata - mata tentang hasil akhir atau menang kalah, akan tetapi untuk menjalin silahturahim dan keakraban antar klub sepak bola, dan tetap menjaga sportifitas dalam bermain, selain itu juga untuk menjaga kebugaran fisik para pemain.


Pembina compac fc  akan berusaha terus untuk melanjutkan kegiatan pertandingan persahabatan dengan klub - klub sepak bola yang ada di Kabupaten Bojonegoro karena kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan keterlibatan (involvement) dalam rangka meningkatkan ikatan sosial sehingga anak - anak muda yang memiliki hobby olahraga sepak bola akan kembali bersemangat mengembangkan bakat dalam sepak bola.(Tom/ Jhon)

1.717 tampilan0 komentar

留言


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya