top of page

BSG Goes to Campus: Literasi Keuangan untuk Generasi Mahasiswa Baru

MANADO - analisapost.com | Bank SulutGo (BSG) berkolaborasi dengan Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) untuk mengadakan acara edukasi keuangan bagi hampir 1000 mahasiswa baru.

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka Hari Indonesia Menabung dengan tujuan meningkatkan kesadaran milenial tentang pentingnya layanan dan produk keuangan di era digital.


Rektor Unsrat, Prof. Dr. Ir. Oktovian Berty Alexander Sompie, memberikan apresiasi. "Saya sangat mengapresiasi untuk kegiatan ini karena bertujuan meningkatkan kesadaran para milenial tentang pentingnya layanan dan produk tekeuangan di era digital," ujarnya.


Sementara Deputi OJK SulutGo Malut, Budiman Siahaan, menyatakan bahwa,"edukasi keuangan merupakan tanggung jawab bersama untuk menciptakan masyarakat yang melek finansial," imbuhnya.


Kegiatan yang dihadiri oleh para Dekan dan Akademisi dari Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) serta jajaran pejabat BSG ini disambut sangat antusias.


Linda Moniaga, Group Head Operasional BSG, menambahkan bahwa mempersiapkan calon pemimpin bangsa adalah tanggung jawab mereka.


"Acara ini juga meliputi pembukaan rekening tabungan Simpeda dan sesi edukasi keuangan yang dipandu oleh BSG dan OJK. Mari bersama-sama ciptakan generasi cerdas finansial untuk menghadapi tantangan keuangan di masa depan," tutupnya. (Onal)

Comments


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya