top of page
Gambar penulisanalisapost

Berikan Rasa Aman Bagi Ummat Muslim Personil Gabungan, Bubarkan Kerumunan Usai Sholat Tarwih

Diperbarui: 12 Apr 2022

SULSEL, SELAYAR - analisapost.com | Dipimpin, IPDA Laode M. Asman, selaku perwira pengendali, Aparat Kepolisian gabungan dari Mako Polres Kepulauan Selayar, Sulsel terus menggencarkan giat patroli kota dengan menyasar titik-titik kumpul rawan penerangan listrik, yang dinilai berpotensi menimbulkan gangguan keamanan dan stabilitas selama bulan Ramadhan.

Dalam giat patroli yang digencarkan pada hari, Minggu (9/4) malam tersebut, dua unit armada mobil patroli dikerahkan untuk membubarkan kerumunan warga dan remaja di lokasi-lokasi rawan penerangan, termasuk area Lapangan Pemuda Benteng.


Personil gabungan yang diback up oleh personil Provos, dan Sat Intelkam, diterjunkan ke lapangan, untuk menciptakan rasa aman dan dan memberikan kenyamanan terhadap Ummat Muslim yang sementara menunaikan ibadah puasa, di bulan suci Ramadhan 1443 H.


Kanit Laka Mako Polres Selayar, AIPDA Faisal, menegaskan, "bulan suci ramadhan, sepatutnya diisi, dengan rangkaian ibadah sholat wajib, tarwih, tadarrus, serta kegiatan Amaliyah Ramadhan lain, dan bukan malah sebaliknya, digunakan untuk nongkrong tak berguna, di tempat-tempat gelap", ketusnya melalui suara mega phone sembari membubarkan kerumunan pasangan remaja di pinggir lapangan pemuda. (Andi Fadly Daeng Biritta/Syam86)

51 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya