top of page
Gambar penulisanalisapost

27 Dosen DPK UHT Aksi Solidaritas Netralitas Pemilu 2024

SURABAYA - analisapost.com | Berdasarkan informasi yang di peroleh redaksi, pada hari Kamis, (9/2/23) Bertempat di gedung Pulau Rote Fakultas Hukum Universitas Hang Tuah, Keputih Surabaya, sebanyak 27 Dosen Negeri PNS LLDikti yang DPK (Dosen Perbantuan Kopertis) mengajar di Universitas Hang Tuah (UHT) Surabaya, mengenakan pakaian Batik PDH kebesaran Korpri.

27 Dosen DPK UHT aksi penandatanganan diatas kertas bermaterai, Kamis (11/2/23) (Foto: Ist)

Mereka serentak melakukan aksi penandatanganan diatas kertas bermaterai serta ikrar dengan sumpah janji tidak melakukan tindakan provokasi aktif via medsos serta netral tidak memihak kontestan dalam kegiatan Pemilu dan Pilkada tahun 2024 di hadapan Rektor UHT Prof. Dr. Ir. Supartono, MM., CIQaR sebagai saksi, Guru Besar dan segenap pimpinan harian inti Yayasan Nala sebagai saksi yang di undang hadir.

Dalam hal ini rektor memberikan penekanan apa yang sudah di ikrarkan melalui janji sumpah dan tanda tangan pakta integritas supaya di taati untuk menuju netralitas. "Jangan di langgar", ujar rektor singkat dalam penekanan sambutannya.(Ist)


Dapatkan Update berita pilihan dan berita terkini setiap hari dari analisapost.com

Sumber: www.hangtuah.ac.id, @kominfouht2023

5 tampilan0 komentar

Commentaires


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya